Kegiatan Karya Bakti yang digelar oleh Kodim1405/Mlts di Dusun Bawasalo Desa Lampoko Kecamtan Balusu Kabupaten Barru.

Barru, NewsMetropol – Kodim1405/Mlts menggelar kegiatan Karya Bakti di Dusun Bawasalo Desa Lampoko Kecamtan Balusu Kabupaten Barru, Senin (26/3).

Kegiatan yang juga diikuti oleh Polsek Balusu dan PLTU Kabupaten Barru itu dimaksudkan dalam rangka untuk menjalin sinergitas antara TNI – Polri dengan BUMN PLTU Kabupaten Barru.

Kasdim 1405/Mlts, Mayor. Inf Oberan.TR mengatakan, untuk menyukseskan kegiatan itu pihaknya mengerahkan personil sebanyak 53 orang.

Lanjut Kasdim 1405/Mlts, personil Kodim 1405/Mlts yang melaksakan Karya Bhakti agar menjaga faktor keamanan masing masing dan bertanggung jawab pada sektor yang telah ditunjukan, dan mematuhi aturan yang berada dalam perusahaan PLTU.

Baca Juga:  Bantuan CSR PDAM Tirta Kajen Dukung Pengelolaan Limbah Organik di Desa Gutomo

Sementara itu, Manajer PLTU Barru I Dewa Made Sidap menyampaikan terimah kasihnya kepada Kodim 1405/Mlts, yang telah melaksankan Karya Bhakti di lokasi Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU)

“Kami berharap agar bapak-bapak dari Kodim menjaga keamananan masing-masing karena di PLTU, ada wilayah yabg rawan tegangan listrik pada sasaran Karya Bhakti,” jelasnya.

(Azis Kane)

KOMENTAR
Share berita ini :