Gubernur NTB, Dr. TGH. M. Zainul Majdi saat mengunjungi sekolah Islam Ma’had Tahfiz Sulaimaniyah, Banda Aceh, Jumat (2/3).
Aceh, NewsMetropol – Ratusan santri menyambut Gubernur NTB, Dr. TGH. M. Zainul Majdi di Provinsi Aceh Darusalam, tepatnya di sebuah sekolah Islam Ma’had Tahfiz Sulaimaniyah, Jumat (2/3).
Sekolah tersebut terletak di kampung Seupeu, Kemukiman Bueng Cala, Kecamatan Kuta Baro, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh.
Ratusan santri tersebut berebut salaman dengan Gubernur NTB dua periode itu. Bahkan tidak sedikit yang berdesakan-desakan demi mendapat keberkahan ulama kharismatik NTB tersebut.
Di tempat itu, Tuan Guru Bajang (TGB) menyempatkan diri berdialog dengan para santri dan mencoba menguji hafalan Quran dari benerapa santri.
Tidak lupa, Gubernur Hafizd Al-Quran itu berpesan kepada seluruh santri untuk tetap belajar dan terus berjuang.
Sebab menurut Gubernur yang lebih dikenal Tuan Guru Bajang (TGB) itu, mempelajari Al-Quran sama dengan kita belajar menjaga dan merawat bangsa kita untuk tetap dalam lindungan Allah SWT.
(Amrin)