Polres Batu2

Tampak Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto, S.I.K, M.Si., saat membagikan takjil kepada pengguna jalan

Batu, Metropol – Bertempat di jalan raya depan pos pengamanan operasi Ramadaniya, Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto, S.I.K, M.Si., bersama Wakapolres, Kabag Ops, Para Kasat dan anggota serta Saka Bhayangkara tampak kompak bersinergi membagikan takjil bagi pengguna jalan, Senin (19/6).

Kepada Metropol, secara singkat Pemimpin Korps Polisi Wilayah Batu ini menuturkan, pembagian takjil ini merupakan upaya pendekatan kepada masyarakat.

“Ini sebagai wujud keperdulian kepada warga. Kami tidak membedakan siapa yang kami beri,” katanya.

Budi berharap bahwa takjil ini dapat bermanfaat untuk mengawali buka puasa saat perjalanan pulang dari bekerja.

Baca Juga:  Satlantas Polresta Serkot Berikan Pelatihan Uji Praktek SIM Gratis Untuk Masyarakat

Menambahkan keterangan, Kasat Binmas Polres Batu AKP Diana Puji Astuti, SH., mengatakan, kegiatan ini juga merupakan upaya memupuk rasa perduli Saka Bhayangkara terhadap sesama dan lingkungan, terutama diberikan kepada masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah puasa.

“Ada sekitar 700 takjil yang kami bagikan. Semoga bisa menjadi berkah,” ungkapnya.

Terpisah, Ketua Dewan Saka Bhayangkara Moh. Syafiudin yang telah 5 tahun bergabung di Saka Bhayangkara sangat senang bisa bersama-sama Kapolres Batu yang baru melaksanakan kegiatan sosial dan berbagi kepada masyarakat.

Perlu diketahui, kata Syafiudin. Saka Bhayangkara adalah binaan Sat Binmas yang di didik mendalami 4 krida yang bertugas untuk membantu sosialisasi ketertiban masyarakat ataupun berlalu lintas.

Baca Juga:  Bag SDM Polres Lebak Gelar Tes Kesamaptaan Jasmani dan Bela Diri Polri Periodik Semester I Tahun 2025

(Yud/Rin)

KOMENTAR
Share berita ini :