
Muna, Metropol – Dandim 1416/Muna Letkol Inf. Hendra Gunawan, SE, MM. melepas 8 personel bintara yang telah usai melaksanakan orientasi di Wilayah Kodim 1416/Muna.
Orientasi ke 8 Bintara tersebut dilaksanakan di seluruh Markas Koramil (Komando Rayon Militer) jajaran Kodim 1416/Muna selama dua bulan lalu dan selanjutnya akan ditempatkan di Komando Kewilayahan menjadi Babinsa (Bintara Pembina Desa). Demikian disampaikan oleh Hendra Gunawan saat memimpin upacara pelepasan peserta orientasi tersebut di Makodim 1416/Muna, Rabu (2/3).
Dikatakannya kegiatan orientasi merupakan salah satu upaya pimpinan dalam merubah cara berpikir personel yang selama ini berdinas di satuan tempur ataupun Bantuan Tempur (Banpur) yang dikenal keras untuk menjadi lunak dan melayani karena harus berhadapan dengan masyarakat. “Cara berpikir mereka yang dirubah menjadi lebih humanis karena mereka akan ditempatkan di wilayah yang setiap harinya bersentuhan dengan rakyat,” ujar Hendra.
Lebih lanjut Dandim 1416/Muna mengatakan, pasca orientasi selama dua bulan, kini para Bintara tersebut telah siap ditempatkan di satuan Komando Kewilayahan (Kowil) untuk menjadi Babinsa.
“Saya berharap pengalaman selama orientasi di sini dapat diimplementasikan dalam pembinaan teritorial di lingkungan masyarakat sehingga kesejahteraan masyarakat dapat terwujud,” katanya lagi.
Lebih jauh Dandim 1416/Muna mengatakan, “Babinsa adalah ujung tombak di satuan Kowil. Untuk itu melalui belajar dengan bekal pengalaman dan kemampuan yang berkualitas dari diri masing-masing mutlak diperlukan,” tegas Hendra.
(M. Daksan)