Polair

Kendari, Metropol – Direktorat Polisi Perairan (Ditpolair) Polda Sultra senantiasa menekankan pentingnya keselamatan dalam pelayaran. Himbauan tersebut disampaikan oleh jajaran Ditpolair Sultra, baik kepada pengguna jasa pelayaran maupun kepada pemilik armada pelayaran.

Demikian disampaikan oleh Dirpolair Sultra Kombes Pol Hindra kepada Metropol beberapa waktu lalu di ruang kerjanya. “Memastikan kondisi kapal, kondisi mesin kapal dan kondisi cuaca,” ujar Hindra.

Dikatakannya Sultra merupakan salah satu Provinsi Kepulauan yang sarana transportasinya menggunakan transportasi laut,  olehnya itu kata dia, penyiapan sarana  transportasi yang sehat dapat mengantisipasi kecelakaan di laut.

Selain itu selama arus mudik lebaran pihaknya juga sangat ketat untuk memberikan toleransi akan kelebihan penumpang.

Baca Juga:  Proses Pemungutan dan Penghitungan Surat Suara di TPS Berlangsung Lancar, Kapolres Bone Apresiasi Semua Pihak

“Kami hanya akan memberikan toleransi maksimal sepuluh persen dari total penumpang,” ujar orang nomor satu di jajaran Ditpolair Sultra ini. Hal tersebut dilakukannya, karena mengingat cuaca di perairan Sultra kadang kala tidak dapat diprediksi.

(MP-2 Sultra)

KOMENTAR
Share berita ini :