Mayor Norman

Atambua, Metropol – Menjaga keamanan di Perbatasan RI-RDTL, Satgas Pamtas Yonif 725/Woroagi mendapatkan lima pesan dari Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Mulyono. Hal itu disampaikan oleh Danyonif 725/Woroagi Mayor Inf. Norman Syahreda dalam releasenya yang diterima Metropol pada Kamis (31/3) kemarin.

Norman mengatakan, pesan pertama dari lima pesan  tersebut  adalah  senantiasa menjaga faktor keamanan. “Prajurit harus senantiasa memperhatikan faktor keamanan didalam setiap melaksanakan tugas dan kegiatan apapun, tidak boleh menganggap remeh terhadap situasi yang ada serta jangan lengah agar tidak ada penyesalan dikemudian hari,” katanya.

Lanjut Norman, pesan yang kedua adalah waspada terhadap segala situasi anda harus selalu siap siaga dan paham prosedur, sehingga pihak-pihak lain yang akan berniat jelek kepada kita tidak akan terjadi.

Baca Juga:  Perkuat Kesatuan dan Persatuan Bangsa, Kasdim 0808 Hadiri Upacara Hari Cinta Tanah Air di Kota Blitar

Selanjutnya, kata Norman pesan ke tiga Kasad adalah senantiasa menjaga  kerahasiaan.  “Prajurit harus merahasiakan terhadap berita-berita dan misi-misi tertutup TNI, jangan mudah menyebarkan berita perihal tugas-tugas yang diberikan demi keberhasilan yang maksimal,” katanya lagi.

Dikatakannya lagi pesan ke empat Kasad, adalah senantiasa melaksanakan ketelitian dalam melaksanakan setiap tugas.

Sementara itu kata Danyon  pesan kelima Kasad adalah ketepatan. “Dalam mengambil keputusan harus tepat atas perkembangan situasi yang ada, selalu waspada dan jangan lengah,” tegas Norman Syahreda.

Dalam kesempatan tersebut juga dibahas tentang issue Terorisme yang sedang berkembang serta visi dan misi teritorial. ‘Jadilah motivator bagi masyarakat’ berikan yang terbaik dan berusaha menjadi contoh dalam setiap tindakan agar dimanapun kita bertugas akan diterima dan didukung masyarakat” ujar Danyon 725/Woroagi.

Baca Juga:  Satgas Yonif 112/DJ Dampingi Pj Bupati Laksanakan Mediasi Lanjutan dan Fasilitasi Warga Wujudkan Perdamaian di Puncak Jaya

Dikatakan oleh Norman,  setelah memberikan pengarahan Kasad dan rombongan berkesempatan meninjau Pos PLB Motaain. Di pos tersebut Kasad menerima penjelasan rinci dari Dansatgas tentang situasi di daerah Perbatasan RI-RDTL.

Disebutkan oleh Norman Kunjungan Kasad Jenderal TNI Mulyono didampingi oleh beberapa pejabat teras TNI AD yakni Asrena Kasad, Asops Kasad, Aslog Kasad, Pangdam IX/Udayana dan Dankolakops.

Pada kesempatan tersebut, Kasad  juga dinobatkan sebagai Raja Kehormatan Belu dengan gelar ‘Kesatria Penjaga Perbatasan’ yang dilakukan oleh Raja-Raja di Kabupaten Belu yang diprakarsai oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Belu.

(M.Daksan)

KOMENTAR
Share berita ini :